Minggu, 20 Maret 2016

AKIK RATU BILQIS 3




Subhanallah ...lagi , laskar LOKAJAYA telah menemukan "AKIK BERKISAH" tentang Ratu Bilqis atau Ratu Sheba dalam sebuah batu akik berjenis JASPER. Sebelumnya juga muncul di dua buah batu akik yang berbeda jenis dan bentuknya ( berbentuk mirip bola dan mata cincin). Kali ini, penampakan sang Ratu negeri SABA ini muncul di sebuah liontin.

Seperti yang telah kami kisahkan, sejatinya Ratu Bilqis adalah sosok ratu dari golongan JIN yang berparas cantik serta terkenal memiliki harta yang melimpah. Betapa tidak, dia memiliki tambang emas baik di daratan maupun dilautan . Serta sangat mudah untuk mendapatkan batu mulia (berlian dan sebagainya) karena pasukannya siap bekerja demi sang ratu dalam mengumpulkan harta-harta tersebut.



Namun kekayaan dan kekuasaanya tak sebanding dengan apa yang dimiliki nabi Sulaiman. Seperti yang kita ketahui, Ratu Bilqis adalah penyembah MATAHARI. Namun atas keuletan nabi Sulaiman mengantarkan ajaran tauhid, sang ratu takluk pada kebijaksanaan nabi Sulaiman AS. Ratu Bilqis akhirnya bertaubat dan selanjutnya mengikuti ajaran nabi Sulaiman menyembah Allah SWT. Dan sang Ratu diperistri oleh nabiyullah Sulaiman AS. (LK)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar