Selasa, 23 Februari 2016

AKIK ALAM BARZAH 2


Sebuah cincin akik sangat mengejutkan LOKAJAYA . Betapa tidak, didalamnya nampak jelas terlihat gambar sosok seorang yang melintasi dimensi alam lain (barzah). Semakin mempertebal keimanan kita, bahwasanya alam kubur itu ada beserta nikmat atau siksa didalamnya. Subhanallah…

Ya…semuanya pasti mengalaminya, mati dan menuju alam kubur ( barzah). Seperti sabda Nabi :  alam kubur merupakan alam pertama dari akhirat. Inilah tempat pertama dari manusia setelah meninggal dan menunggu hari pembalasan tiba kelak. Dalam syariat Islam, jenazah harus segera dikuburkan setidaknya sebelum azan Ashar berkumandang. Di beberapa tempat malah bisa segera dimasukkan ke liang lahat asalkan sebelum tengah malam.

Ketika, seseorang mungkin dibuai oleh popularitas dan kekayaan. Tapi ketika ajal sudah menjemput, satu-satunya yang tersisa adalah amal perbuatannya. Menurut Hadis Nabi, ada tiga hal yang menemani jenazah ke tempat peristirahatan terakhir, yaitu keluarga, harta benda, dan amal perbuatan.

Dan, saat pengantar jenazah segera meninggalkannya di pemakaman. Selanjutnya, sesi yang mendebarkan tatkala menyambut sepasang malaikat yang akan hadir ke kubur dan menanyakan beberapa hal. Itulah siksa pertama dalam alam kubur. Jelas,  amal perbuatan selama hidup di dunia akan menjadi pelindung bagi mayat tersebut

Sedangkan,  malaikat Munkar dan Nakir yang mengemban tugas sebagai interogator di alam kubur. Tepat ketika mereka datang, roh akan kembali ke jasad untuk menjawab daftar pertanyaan mereka. Kedua malaikat itu akan mendudukkan sosok mayat dan mulai melontarkan pertanyaan. Pertanyaan pertama adalah mengenai Tuhan.

Jasad akan ditanyai, siapa Tuhan-nya. Kalau tak bisa menjawab, jasad akan disiksa dengan perih. Pertanyaan kedua adalah tentang agama. Apa agama dari sang jasad? Kalau masih tidak bisa menjawab, jasad akan kembali didera siksaan. Pertanyaan ketiga adalah tentang nabi. Siapa nabi dari sang jasad? Jika masih tak bisa menjawab, siksaan akan kembali diberikan.

Jika ketiga pertanyaan tersebut tak terjawab, maka akan terasa hawa panas dari neraka beserta racunnya. Lalu muncullah sesosok pria yang berbau busuk, berbaju compang camping, dan wajahnya sangatlah buruk. Siapakah dia? Tak lain adalah amal perbuatan buruk dari sang jasad itu sendiri. Amal buruknya telah berubah menjadi sosok buruk rupa berbau busuk yang sebenarnya adalah perwujudan dari sang jasad itu sendiri. Dan neraka telah menunggu kehadiran sang jasad.

Selama menunggu hari pembalasan itulah, sang jasad akan berkali-kali menderita siksa kubur yang teramat pedih dan tak pernah terbayangkan sebelumnya. Berbeda kalau semasa hidup sang jasa berbuat amal baik dan bisa menjawab tiga pertanyaan tersebut. Kepadanya dijanjikan surga dan tempat yang nyaman selama di alam kubur. Semoga kita semua mati dalam keadaan khusnul khatimah dan terbebas dari siksa kubur..AMIN (LK/BERBAGAI SUMBER)

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar